Sumber: Trust Day Care

Belajar Musik Bisa Meningkatkan Kecerdasan Anak? Ini Faktanya!

Belajar musik bisa meningkatkan kecerdasan anak, benarkan? Ternyata, ini bukan sekadar mitos. Banyak riset ilmiah yang membuktikan bahwa musik punya pengaruh besar pada perkembangan otak anak. Ayah Bunda, jika si kecil senang dengan musik, itu kabar baik. Karena musik bukan cuma soal irama dan lagu, tapi juga alat stimulasi otak yang sangat kuat. Bagaimana musik mampu mendukung kecerdasan anak? 1. Musik Melatih Otak Kanan dan Kiri Anak Saat anak belajar musik, kedua sisi otaknya aktif bersamaan. Otak kiri bertugas pada logika, hitungan, dan struktur. Sementara otak kanan mengatur kreativitas, imajinasi, dan ekspresi. Baca juga: 6 Keunggulan Tunanetra dalam Mengajar Musik Kondisi ini membuat anak berkembang lebih seimbang. Belajar musik bisa meningkatkan kecerdasan anak karena memperkuat koneksi antar bagian otak. 2. Peningkatan Kemampuan Konsentrasi dan Fokus Ayah Bunda, bermain alat musik melatih anak untuk fokus. Mereka harus mendengarkan, membaca notasi, dan mengatur tempo secara bersamaan. Latihan seperti ini membuat kemampuan konsentrasi anak meningkat tajam. Tak heran jika belajar musik bisa meningkatkan kecerdasan anak secara signifikan, terutama dalam hal atensi dan fokus belajar. 3. Meningkatkan Kemampuan Bahasa dan Memori Belajar musik memperkuat memori jangka pendek dan panjang. Anak belajar mengingat melodi, lirik, dan struktur lagu dengan cepat. Ini melatih daya ingat mereka. Tak hanya itu, musik juga membantu meningkatkan kemampuan bahasa. Anak yang belajar musik cenderung memiliki kosakata lebih luas.  4. Anak Lebih Cepat Menangkap Pola dan Matematika Musik dan matematika punya banyak kesamaan. Anak belajar mengenali pola, ritme, dan hitungan dalam lagu. Kemampuan ini membantu mereka lebih mudah memahami konsep matematika. Jadi, jika Ayah Bunda ingin anak lebih kuat di angka, belajar musik bisa jadi solusi. 5. Melatih Disiplin dan Tanggung Jawab Latihan musik membutuhkan komitmen dan kedisiplinan. Anak belajar mengatur waktu, bertanggung jawab atas alat musik, dan menyiapkan diri sebelum tampil. Nilai-nilai ini sangat penting untuk perkembangan karakter anak. Dan percaya atau tidak, kedisiplinan yang terbentuk dari musik juga berdampak pada prestasi akademik. Jadi wajar kalau belajar musik bisa meningkatkan kecerdasan anak, tidak hanya secara kognitif tapi juga emosional. Baca juga: Kisah Inspiratif Sosok Tunanetra yang Sukses di Dunia Musik 6. Menumbuhkan Kreativitas dan Kepercayaan Diri Musik memberi ruang bagi anak untuk berekspresi. Mereka bisa menciptakan, mengimprovisasi, dan tampil percaya diri di depan orang lain. Ayah Bunda, anak yang punya kepercayaan diri cenderung lebih aktif di kelas dan berani bertanya. Lingkungan belajar pun terasa lebih menyenangkan.  Kesimpulan Ayah Bunda, kini kita tahu bahwa musik bukan sekadar hobi. Musik adalah investasi jangka panjang untuk perkembangan otak dan karakter anak. Dengan fakta-fakta ilmiah yang sudah terbukti, tak ada alasan untuk ragu. Belajar musik bisa meningkatkan kecerdasan anak dan itu bisa dimulai dari sekarang. Jika Ayah Bunda ingin memberikan yang terbaik untuk si kecil, yuk daftarkan anak ke kelas musik profesional di Sunar Sanggita. Bersama guru tunanetra berpengalaman, anak akan belajar dengan cara yang menyenangkan dan edukatif.

Belajar Musik Bisa Meningkatkan Kecerdasan Anak? Ini Faktanya! Read More »